Apakah Anda yakin dengan kebersihan AC yang Anda pakai ?
PENGGUNA AC WAJIB BACA !!!
Pada umumnya pengguna AC hanya bisa melihat kebersihan AC yang mereka pakai dipermukaannya saja. Seringkali kami temui pada saat servis perawatan AC, mereka terkejut dengan kondisi AC yang mereka pakai. Terutama para pelanggan yang baru pertama kali memakai jasa kami untuk perawatan dan pembersihan AC. Bagaimana tidak, beginilah kondisi sebenarnya AC yang mereka pakai:Penumpukan kotoran di bagian dalam evaporator menghambat sirkulasi udara |
Foto di atas memperlihatkan dengan jelas kotoran yang berupa lendir kental menempel pada bagian dalam evaporator AC SPLIT
Kotoran pada bagian ini hanya dapat dilihat dan dibersihkan dengan cara pembedahan / pembongkaran.
Biasanya kotoran seperti tersebut akan muncul pada AC yang masa pakainya diatas 6 bulan pada kondisi ruangan yang tertutup (jendela jarang dibuka dan lembab).
Kotoran pada bagian ini hanya dapat dilihat dan dibersihkan dengan cara pembedahan / pembongkaran.
Biasanya kotoran seperti tersebut akan muncul pada AC yang masa pakainya diatas 6 bulan pada kondisi ruangan yang tertutup (jendela jarang dibuka dan lembab).
Penumpukan kotoran & lendir di bagian penampungan belakang indoor |
Foto di atas memperlihatkan bagian belakang unit indoor AC SPLIT setelah dilepaskan dari posisi pemasangan. Bagian ini tentunya tidak dapat dilihat secara langsung dan mustahil bisa dibersihkan tanpa dilakukan pembongkaran karena posisi bagian ini menempel rapat di dinding.
Kotoran ini menyumbat saluran air menuju pembuangan yang menyebabkan air meluap didalam ruangan.
Kotoran ini menyumbat saluran air menuju pembuangan yang menyebabkan air meluap didalam ruangan.
Penumpukan kotoran pada evaporator dan penyumbatan oleh lendir di saluran pembuangan |
Lendir menumpuk pada saluran pembuangan.
Dari beberapa foto dokumentasi kami di atas sangat jelas memperlihatkan bahwa posisi kotoran pada bagian-bagian tersebut hanya bisa diambil setelah pembongkaran. Dan setelah Anda mengetahui kondisi tersebut tentunya Anda tidak ingin hal yang sama terjadi pada AC Anda.Saran kami, lakukan perawatan secara rutin dan minimal 1 kali dalam 1 tahun lakukan perawatan bedah/bongkar untuk mengetahui kondisi secara menyeluruh unit AC Anda.
Perawatan PEREMAJAAN AC dengan metode pembedahan / pembongkaran sangat jarang digunakan oleh teknisi cuci AC yang pada umumnya hanya menggunakan metode cuci gantung / tanpa melepaskan unit dari posisi pemasangan
seperti gambar di bawah ini. Metode cuci AC seperti ini hanya diperlukan untuk perawatan rutin jangka pendek 3-4 bulan sekali karena hanya membersihkan unit AC pada bagian permukaan luar saja dan tidak menjangkau kotoran pada bagian dalam AC Anda.
Informasi atau pertanyaan lain, silahkan menghubungi kontak kami.