Mengukur Kekuatan Kompresor Berdasarkan Ampere dan PSI

Author photo
Mengukur Kekuatan Kompresor Berdasarkan Ampere dan PSI

Persiapan

Sebelum melakukan pengukuran ketahui terlebih dahulu spesifikasi AC yang akan diukur.
Namplate Outdoor
Nameplate AC
Nameplate AC
Spesifikasi Unit

Data yang diperlukan :

  1. Kapasitas kompresor AC berdasarkan BTU atau PK (HP).
  2. Besaran konsumsi daya yang dipakai AC dalam Ampere / Watt
  3. Jenis freon yang digunakan antara R22, R32 atau R410a dan tekanan freon maksimal sesuai standart jenis freon tersebut.
  4. Untuk R22 sekitar 60 - 80 PSI, untuk R32 dan R410a sekitar 110 - 140 PSI

Tabel kapasitas AC (NON INVERTER) berdasarkan kapasitas AC biasa (standart / konvensional) dan AC Low Watt.

Tabel ukuran AC

Peralatan :

  • Tang Ampere (Clamp meter)
  • Manifold
  • Obeng
  • Kunci inggris.


Cara ukur :

  • Pastikan AC dalam kondisi outdoor telah menyala minimal 15 menit atau lebih agar tekanan freon sudah pada kondisi stabil / tekanan puncaknya.
  • Setting tang ampere di mode pengukuran Ampere dan pasang tang ampere pada salah satu jalur kabel power outdoor.
  • Pasang selang manifold biru (Low Press) ke nepel / ventil.
  • Perhatikan tekanan freon pada manifold dan Ampere pada tang ampere.

  • Jika tekanan freon dan ampere menunjukkan hasil standart sesuai ukuran / kapasitas AC maka kompresor tersebut masih dalam kondisi prima.
  • Jika tekanan freon dan ampere menunjukkan hasil dibawah standar berarti AC tersebut kurang freon,
    tambahkan freon hingga tekanan mencapai standart.
  • Jika tekanan freon kurang dan ampere sudah mendekati nilai standar atau lebih besar itu berarti kondisi kompresor sudah mulai lemah.
    Untuk kasus seperti ini lebih disarankan agar lebih berpatokan pada ukuran Ampere dari pada tekanan freon untuk meringankan beban kompresor.
    Kurangi freon dan sesuaikan hingga nilai ampere setidaknya mendekati standar dan jangan mencoba memaksakan untuk menambah freon karena akan mengakibatkan kompresor "terkancing" / mati mendadak bahkan bisa rusak total.
  • Gejala yang timbul apabila kondisi kompresor melemah adalah :
    Ampere relatif tinggi dan tekanan Freon dibawah standart.
    Kompresor sering / lebih cepat mati tapi fan outdoor tetap berputar normal
    Bodi kompresor sangat panas.

Catatan :
Jika ditemui, kondisi kompresor mati namun fan / kipas outdoor tetap menyala dan body AC bagian kompresor sangat panas periksa dahulu bagian kondensor karena jika kondensor tertutup debu tebal / kotoran atau fan motor berputar kurang kencang akibat dari kapasitor fan telah melemah bisa menimbulkan gejala yang sama seperti tersebut diatas.
Tips mengukur tekanan Freon yang akurat : STANDART TEKANAN FREON AC