AC Tidak Dingin

Author photo
0

Penyebab AC tidak dingin bukan hanya karena kurang freon.

AC tidak dingin

Banyak hal lain yang bisa menyebabkan AC menjadi tidak dingin / kurang dingin.
Sangat disayangkan apabila setiap kali mendapati AC tidak dingin pengguna AC justru langsung memesan layanan pengisian freon. Karena oknum-oknum yang mengaku sebagai teknisi AC bisa saja memanfaatkannya sebagai modus untuk mengambil keuntungan. Hal ini juga sering kami informasikan, salah satunya pada postingan dengan judul Mendeteksi Freon Tanpa Alat.
Selain itu penting untuk diketahui bahwa:
Freon tidak akan habis jika tidak terdapat kebocoran saluran freon pada AC.
Penambahan Freon tanpa pengukuran tekanan dan berlebihan akan dapat mengakibatkan kerusakan pada kompresor meskipun efek kerusakan tidak langsung terjadi namun gejala yang ditimbulkan jika kelebihan freon salah satunya adalah :
AC menjadi tidak dingin, inilah efek jika kompresor kelebihan beban. Setiap kompresor memiliki batas beban masing-masing sesuai dengan kapasitasnya.

Sehingga kami sangat menyarankan kebijakan serta kewaspadaan Anda sebagai pengguna AC untuk lebih cermat dalam melakukan perawatan AC terutama pada saat memesan layanan service AC atau cuci AC.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, setiap pengguna AC memerlukan wawasan tambahan seputar gejala-gejala yang sering timbul pada AC. Berikut ini beberapa diantaranya.
Apabila AC tidak dingin / kurang dingin lakukan pemeriksaan ringan yang bisa dilakukan sendiri dan aman.
AC yang tidak dingin bisa disebabkan karena kotoran, kerusakan komponen dan juga kesalahan pengaturan pada remote AC.

Periksa pengaturan pada remote AC

Pastikan pada layar muncul icon atau tulisan Cool yang artinya AC bekerja dalam mode pendinginan. Atau dapat juga disetting dengan mode Auto biasa dilambangkan dengan ikon
Setting Remote AC
Periksa Pengaturan Remote

Catatan :
Tampilan pada remote bisa berbeda pada setiap AC, baca buku panduan atau tanyakan kepada teknisi Anda.
Jika pengaturan remote tidak pada mode Cool atau mode Auto sangat mungkin AC dalam mode lain dan mengakibatkan AC berjalan bukan dengan mode pendinginan.
Perhatikan juga angka temperatur yang ditampilkan.
Semakin kecil temperatur maka suhu yang dihasilkan semakin dingin dan semakin besar temperatur maka suhu akan lebih mengarah ke panas.

Periksa saringan udara (filter) pada unit indoor.

Jika kotor cabut dan bersihkan.
Kotoran pada filter ini menghambat proses udara masuk sehingga udara yang dihembuskan pun menjadi berkurang dan AC menjadi tidak dingin.
Cek Filter AC

Cuci Filter

Periksa fan indoor (blower)

Anda tidak harus melepasnya, cukup ambil senter dan sorot ke bagian dalam indoor untuk melihat kondisi fan blower indoor.
Kotoran pada bagian ini, menghalangi udara yang akan dihembuskan menutupi sirip-sirip fan yang berfungsi sebagai "penangkap udara". Sehingga jika tertutup kotoran maka udara yang dihembuskan juga menjadi lebih sedikit sehingga udara dingin yang dihembuskan menjadi minim dan AC menjadi tidak dingin.
Fan blower Indoor kotor
Catatan:
Pembersihan kotoran pada bagian fan blower ini akan lebih maksimal jika dilakukan dengan air bertekanan dan kami tidak menyarankan untuk membersihkan sendiri pada bagian ini tanpa pengetahuan yang cukup karena berdekatan dengan modul elektronik pengontrol AC.
Pemeriksaan hanya bertujuan untuk mengetahui kondisi serta memastikan penyebab AC menjadi tidak dingin.

Periksa bagian belakang outdoor (kondensor)

Kotoran pada bagian kondensor menghalangi udara masuk yang seharusnya dapat dihisap dan dihembuskan oleh kipas.
Karena fungsi kipas ini adalah sebagai pendingin suhu panas yang dihasilkan oleh kompresor maka jika kotoran menutupi bagian ini dapat mengakibatkan kompresor cepat panas dan volume protek oleh overload menjadi lebih sering.
Overload memproteksi kompresor dari panas dengan cara memutuskan arus secara otomatis jika mencapai suhu tertinggi yang diterimanya.
Hal tersebut yang mengurangi durasi pendinginan karena dipotong masa proteksi alhasil proses pendinginan juga tidak memiliki waktu yang cukup untuk mencapai suhu yang diinginkan dan AC menjadi tidak dingin.
Bagian belakang outdoor (Kondensor)
Info Tambahan :
Hindari memesan layanan pengisian Freon sebelum dilakukan pengecekan dan pengukuran freon terlebih dahulu, hal ini untuk memastikan berapa tekanan freon yang masih ada pada AC dan pemeriksaan bertujuan untuk memastikan apakah penyebab tidak dingin pada AC diakibatkan karena kurang freon atau mungkin disebabkan oleh hal lain.
Kami sarankan untuk memesan layanan pengecekan terlebih dahulu sebelum melakukan eksekusi tindakan terhadap gangguan yang terjadi.
Hindari pengeluaran biaya layanan yang ternyata tidak seharusnya dikeluarkan.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)