Isi Freon AC - Perhatikan hal-hal berikut ini.

Author photo

Hal-hal yang perlu diperhatikan pada saat pengisian freon


ISI FREON AC
ISI FREON AC

Warning
PERHATIAN :
Informasi ini sangat penting untuk diketahui oleh pengguna AC agar terhindar dari penipuan dengan modus isi freon biasanya sering terjadi pada saat pencucian AC.

Sebagai pengguna AC yang bijak, tentunya Anda akan memperhatikan kondisi AC Anda terlebih lagi pada setiap kali dilakukan perawatan oleh teknisi yang Anda gunakan. Sebelum Anda memanggil teknisi untuk pengecekan/perawatan, lakukan pemeriksaan ringan pada AC.
Caranya sangat mudah, yaitu nyalakan AC selama +- 30 menit atau AC memang sudah pada posisi nyala. Perhatikan unit outdoor Anda dan pastikan tidak terdapat pembekuan pada bagian sambungan pipa kecil seperti pada gambar berikut.
TAMBAH FREON AC
PEMBEKUAN PADA PIPA KECIL

  • Jika terdapat pembekuan pada pipa kecil maka bisa dipastikan bahwa tekanan Freon pada AC Anda menurun / kurang Freon. Biasanya pembekuan terjadi pada tekanan freon :
    Kurang dari 50 PSI untuk jenis Freon R22.
    Kurang dari 90 PSI untuk jenis Freon R32 / R410a
  • Jika terdapat pembekuan pada pipa besar biasanya terjadi karena sirkulasi tidak lancar diakibatkan oleh kotoran.
  • Jika tidak terdapat pembekuan dan pipa dalam kondisi basah / berembun seharusnya freon ac anda tidak berkurang atau setidaknya masih mencukupi. Jika tidak dingin, tentu ada penyebab lain seperti kotoran.
  • Jika kedua pipa besar dan kecil kering kemungkinan freon kosong total (habis) atau kompresor mati.

warning

PERHATIAN!!!

  • Freon bukan sejenis bahan bakar yang bisa habis akibat pemakaian AC dalam jangka waktu tertentu.
  • Freon tidak akan habis sampai kapanpun kecuali terdapat kebocoran pada saluran pipa freon.
  • Sebelum melakukan pengisian Freon pastikan AC Anda dalam kondisi bersih dan normal. Karena AC yang kotor / tidak normal sangat mempengaruhi tekanan Freon.
  • Semakin tinggi tekanan freon mengakibatkan konsumsi daya listrik pada AC semakin besar.
  • Pengisian freon berlebih sangat berbahaya, boros listrik dan dapat mengakibatkan kerusakan fatal pada kompresor AC Anda.

SOLUSI

Mintalah informasi mengenai beberapa hal berikut ini pada saat teknisi Anda melakukan pengecekan/perawatan /pengisian freon pada AC Anda.

1. Berapa tekanan awal freon AC Anda ?

Ketahui berapa tekanan awal sebelum freon diisi/dibersihkan/dicuci/dibongkar. Memeriksa/mengukur tekanan awal sebelum freon diisi sangat penting karena dengan mengetahui tekanan freon akan diketahui apakah kondisi AC dalam keadaan baik atau terdapat gangguan. Dan apabila terdapat gangguan, pastikan teknisi Anda terlebih dahulu menanggulangi gangguan tersebut sebelum melakukan pengisian freon.

Pengukuran Freon yang baik biasanya menggunakan 2 alat yaitu :

1. Manifold untuk melihat tekanan Freon.
2. Tang Ampere untuk mengukur konsumsi besaran listrik yang di konsumsi.
MANIFOLDTANG AMPERE
MANIFOLDTANG AMPERE

Kedua alat tersebut bisa digunakan bersamaan pada saat pengukuran freon sekaligus untuk mengetahui kondisi kompresor AC Anda.

2. Apa penyebab tekanan freon berkurang / kurang freon.

Tekanan freon bisa berkurang / menurun apabila AC dalam kondisi sebagai berikut :
  • Kotor pada bagian evaporator (terdapat pada unit dalam) dan kondensor (terdapat pada unit luar).
  • Terdapat kebocoran pada saluran pipa freon.
  • Terjadi penyempitan / penyumbatan pada saluran pipa freon.
  • Kompresor sudah dalam kondisi lemah/rusak/mati.

3. Berapa tekanan freon normal ?

Untuk ac dengan freon R22 :
  • Tekanan freon normal rata-rata pada AC normal biasanya berkisar antara 70 - 90 PSI.
Untuk ac dengan freon R32 / R410a:
  • Rata-rata normalnya berkisar antara 120 - 140 PSI.
Jika freon sudah berada dalam tekanan tersebut maka AC Anda tidak memerlukan pengisian freon.
Setelah mengetahui informasi diatas, diharapkan bisa bermanfaat bagi kita semua dan Anda pengguna AC terhindar dari penipuan dengan modus isi freon.
Hal ini berdasarkan informasi dari para pelanggan kami yang sebelumnya menggunakan jasa teknisi selain kami.
Tags